Bondowoso, SKODA - Momen Hari Pendidikan Nasional yang diperingati setiap tanggal 2 Mei, beserta pemaknaan bulan Mei sebagai bulan Pendidikan oleh SD Negeri Koncer 2 Tenggarang Kabupaten Bondowoso, memiliki makna mendalam.
Hal itu terlihat dari antuisias semua elemen di SD Negeri Koncer 2 Tenggarang, dari mulai elemen siswa, Guru, Tenaga Pendidik, hingga Kepala Sekolah sebagai pion untuk menyemarakkan Hari Pendidikan Nasional. Tidak hanya ingin menyemarakkan Hardiknas dengan seutas pamflet, SKODA ingin mengelaborasikan semangat kolaborasi untuk menunjukkan cinta kasih kepada sang Guru sebagai elemen penghidupan Pendidikan Nasional.
Terbukti, pasca Upacara Bendera, 8 Mei 2023. Siswa - siswi SD Negeri Koncer 2 Tenggarang membuat takjub Pendidikan Indonesia terutama dalam segi mengapresiasi para Guru yang setulus hati mendidik, dan mencerdaskan para siswa. Luar biasanya, hal ini dikemas dengan setiap siswa - siswi membawa bunga, dan surat cinta yang berisi ucapan terimakasih kepada para Guru sebagai wujud keta’dziman untuk sang pemberi ilmu.
Yang lebih luar biasa lagi prosesi penyerahan buah tangan dari siswa - siswi SKODA SAKTI (Santun, Kreatif, Akhlak Mulia, Terampil, Inovatif) diiringi dengan lagu “Terimakasih Guruku” yang menambah suasana haru dalam menyemarakkan hari Pendidikan Nasional 2023 di SD Negeri Koncer 2 Tenggarang Kabupaten Bondowoso.
Kepala Sekolah, Bapak Ibu Guru, Tenaga Pendidik di SD Negeri Koncer 2 Tenggarang merasa takjub dan bersyukur bisa menyemarakkan Bulan Pendidikan dengan berbagai gerakan positif. Dengan semangat Kolaborasi, Komunikasi, Kreativitas, Berfikir kritis dan inovatif.
“Alhamdulillah, SD Negeri Koncer 2 Tenggarang Kabupaten Bondowoso berhasil menjadi lembaga pendidikan yang autentik dengan spirit kolaborasi. Terimakasih telah menyukeskan serangkaian acara dalam menyemarakkan Hardiknas 2023” Ujar Kepala Sekolah SD Negeri Koncer 2, Ibu Ely Yulianti S.Pd
Menanggapi situasi penuh cinta dalam momen Hari Pendidikan Nasional oleh SKODA SAKTI, tak jarang banyak pihak yang memberi feedback positif sebagai formula penyemangat dalam gerakan - gerakan SD Negeri Koncer 2 yang akan datang.
Pewarta : Rafi Sofyan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar