Bondowoso, SKODA SAKTI - Studi tour dalam bingkai aksi nyata proyek penguatan profil pelajar pancasila sukses dihelat oleh SD Negeri Koncer 2 Tenggarang Kabupaten Bondowoso. (4/2/23)
Aksi nyata yang diikuti oleh sivitas akademika SKODA SAKTI dengan sasaran utama siswa dan siswi kelas 1 hingga kelas 5 terselenggara dengan apik berkat kolaborasi dan gagasan kegiatan yang edukatif dan kolaboratif.
Yang membuat inspiratif, kegiatan studi tour dalam bingkai kemasan aksi nyata P5 bukan hanya diisi tanpa makna. Kepala Sekolah energik dengan kerjasama dengan guru - guru tangkas di SD Negeri Koncer 2 Tenggarang berhasil menyulap gagasan menjadi aksi nyata proyek penguatan profil pelajar pancasila. Tak berhenti disana, dengan kolaborasi bersama Batik ternama di Bondowoso (Ida batik - Tamanan) membuat acara tersulap menjadi lebih edukatif.
Semua sivitas akademika yang terlibat, bisa melihat secara langsung dari mulai penentuan kain, hingga proses pembuatan batik. Kegiatan itu juga memicu animo besar untuk menjawab perasaan ketidak tahuan menjadi tahu, berkat pengamatan, dan mencoba langsung untuk melestarikan batik di Indonesia.
“Elemen - elemen edukasi membangun seperti ini yang harus kita bekali kepada anak - anak kita sebagai Pelajar Pancasila. Juga, agar mengerti bahwasanya batik adalah produk nyata asli Indonesia yang harus dilestarikan selama - lamanya”. Terang Ely Yulianti, Kepala Sekolah SD Negeri Koncer 2 Tenggarang.
Pasca belajar di Batik ternama di Tamanan, rombongan edukatif SKODA SAKTI melanjutkan rute ke Kolam Renang Navara untuk refreshing - Museum Kereta Api Bondowoso - dan melihat megahnya alun - alun Bondowoso dengan bangga dalam rombongan SD Negeri Koncer 2 Tenggarang.
Penulis : Rafi Sofyan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar